Jumat, 27 Maret 2009

4 HARI MENJADI JAGO 3D MAX (1)

3D Max merupakan sebuah perangkat lunak dengan tingkat kesulitan tersendiri. Jarang ada individu yang dapat menguasai keseluruhan aspek yang di sediakan oleh max. Namun untuk kegiatan sehari hari kita dapat menggunakan software ini untuk keperluan design, interior, lanscap, arsitektur dalam waktu singkat. Hal ini hanya bergantung pada pengertian konsep dan ketekunan anda dalam membuat sebuah project

Dalam keperluan sehari hari saya sering menggunakan max ini untuk modeling sebuah rumah atau real estate. Biasanya saya membuat modeling sebuah rumah hanya dalam waktu 2 hari, itu juga karena di kerjakan secara part time. Dan saya tidak mempunyai background arsitektur ataupun design yang memadai. Bayangkan bila anda sudah punya dasar itu semua terlebih dahulu, maka secepat apa anda akan membuatnya, maka semua bergantung pada anda.

Saya pernah memberikan les intensif kepada seorang arsitek selama 4 hari, dan kurang lebih 4 jam dalam satu hari. Inilah silabus materi yang saya berikan dengan mengacu pada pembuatan project sebuah rumah tempat tinggal. Dan hasilnya cukup memuaskan. Disinilah saya ingin berbagi bagaimana caranya menjadi bisa menggunakan max untuk modeling rumah hanya dalam 4 hari.

Hari I
 Pengenalan dasar dan instalasi
 Tampilan ruang kerja
 Navigasi
 Pembuatan object 3d dasar
 Copy dan clone
 Render dasar



Hari II
 Mesh Edit
 Join object
 Camera
 Texture
 Pembuatan Basic Project ( jendela)



Hari III
 Pembuatan project real
 Pantulan
 Teknik penunjang, (array dan bend)
 Texture tingkat lanjut / uvw mapping

Hari IV

 Pohon
 Background
 Pencahayaan
 Animasi sederhana

Selamat mencoba, bila pada hari kelima anda belum merasakan perkembangan yang berarti, maka ulangi step dari awal lagi, dan lihat hasilnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar